Setiap orang butuh kasih sayang
Setiap orang butuh penghargaan
Setiap orang juga butuh sebuah perjuangan
Perjuangan di dalam memberi kebahagiaan
Kepada orang-orang yang tercinta
Memberi tidak selalu identik dengan materi
Tapi memberi adalah sebuah ketulusan
Ketulusan dari seseorang yang berhati jernih
Ketulusan yang tercermin melalui budi pekerti
Hanya orang yang berhati jernih yang mengerti sebuah pemberian
Dan sang Surya telah mengajarkan satu hal di dalam memberi
Bersinar setiap pagi untuk bumi
Tanpa berharap sinar itu kembali
Terbit di pagi hari dengan menyapa bumi yang tampak sepi
Ketika sinar sang surya memenuhi bumi
Seluruh penghuni kembali berdiri untuk
Berkata, terimakasih Tuhan karena Engkau telah memberikan hari-hari yang begitu berharga
Hari-hari yang telah Kau beri, dapat aku gunakan sebaik-baiknya atau kutinggal pergi
Hari yang tampak sama
Tapi, hari ini aku berjanji
Takkan kubiarkan hari berlalu pergi
Tanpa sebuah rasa terima kasih
Begitu banyak Engkau memberi
Sehingga kami sering lupa diri
Hari ini, jika sang surya tak menyinari bumi lagi
Jika bumi telah memberi kabar kepada-Mu
Kami telah berusaha untuk memaksimalkan potensi diri
Untuk mengabdi
Pemberian takkan pernah berarti tanpa sebuah niat mulia
Yaitu memberi kepada sang Maha Pemberi
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Terima Kasih telah singgah! Semoga kita segera berjumpa lagi. Saya memberi hormat atas dedikasi dan komitmen Anda untuk terus tumbuh menjadi pribadi yang lebih baik. Saya menantikan suatu waktu untuk dapat berjumpa dengan Anda suatu hari.